Sep 14, 2009

0...1...2...

Owh No....hari ini 14 September 2009 ya?
[senyum]

wah.. tepat 2 tahun lalu aku menginjakkan kaki pertama kali di site yang super dupper dingin ini

[lebay nya kumat]

2 tahun waktu merupakan waktu yang cukup panjang, tapi berjalan serasa dalam hitungan hari.

Kembali berekoleksi, apa sih yang membedakan aku hari ini dan 2 tahun lalu ketika dengan culunnya pergi ke kantor untuk pertama kali dalam sejarah hidupku setelah bergulat dengan kuliah dan proyek selama 3.7 tahun?

Sisi [+]
> 2 tahun lalu tak pernah terpikir aku menjadi aku yang sekarang ini, hanya berpikir bagaimana memberi yang terbaik, siapa sangka saat ini aku duduk di sini sebagai operation engineer yang mengelola technical support project pre-production tambang bawah tanah yang bernama GVD dan WDD?
> 2 tahun lalu aku menjalani hari-hari pertamaku dengan teramat berat (adaptasi dengan lingkungan), siapa sangka dengan tanpa mengeluh, saat ini aku bisa menikmati hari2 kerjaku dan roster cuti ku yang mungkin gak aku dapatkan di perusahaan lain?
> 2 tahun yang lalu kalau ketemu bule pasti gelagapan deh, siapa sangka sekarang kalo ketemu bule dengan PD-nya cas cis cus even english-ku berlogat parung hehehe
> 2 tahun lalu masih miskin, siapa sangka sekarang aku sudah mulai bisa nabung he
> 2 tahun lalu, aku hanya bisa mengagumi kecanggihan CAD, siapa sangka sekarang di laptopku sudah terinstall ACAD 2010, Vulcan, Duct Sim dan software mining lainnya selain GIS software sebagai darah dagingku
> 2 tahun lalu, aku gak pernah sedikitpun berpikir keluar negeri, siapa sangka saat ini aku sudah punya passport dengan 2 lembar visa negara tetangga di dalamnya
> 2 tahun lalu aku gak pernah berpikir akan mengolah data Remote Sensing untuk Kelautan, eh siapa sangka dalam 2 tahun terakhir, jari-jariku dengan bantuan otakku menghasilkan sebuah thesis dan 3 buah skripsi (bentar lagi 4), I never loose my marine geomatic instinc.

kaya uang logam setiap aspek pasti memiliki sisi yang berlawanan, [hehehe saia cukup objektif bukan]

> 2 tahun lalu, bahasa inggris ku sangat sopan, sekarang siapa sangka bahasa inggrisku [kalo gak dikontrol] menjadi kelewatan (banyak bahasa pergaulan-red)
> 2 tahun lalu berencana mengambil test ToEFL international, tapi apa daya sampai sekarang aku hanya punya sertifikat TOEFL ITP [karena waktu libur banyakan mainnya]
> 2 tahun lalu beladiriku masih keren, tapi aku gak yakin dengan kemampuanku saat ini
> 2 tahun lalu berencana akan sekolah secepatnya, tapi apa daya hingga saat ini aku masih berkutat dengan pekerjaanku hoho [hidup itu pilihan khan]
> berat badan, 3 kg lebih berat dari 2 tahun lalu... tidaaaaaaakk..... [yang penting masih dalam batas ideal]
> 2 tahun lalu kopi hanya teman ketika ujian saja, siapa sangka sekarang kopi bagiku adalah sahabat setia setiap hari :(
> 2 tahun lalu aku berencana akan tetap menulis journal, eh siapa sangka setelah 2 tahun ini saya hanya menghasilkan 2 journal hikz3 (1 tahun=1 journal)


Teringat masa kecilku, ketika ditanya papah mau jadi apa? dengan lantang aku menjawab

"Jadi Pilot!"
"tentara"
"Astronot"

jawaban simple, dan polos.

ketika beranjak smu, gambaran itu menjadi sedikit kabur, ketika ditanya mau jadi apa... berpikir dan aku menjawab

"Ngg tau deh..liat aja nanti.."

Uda ga ada lagi jawaban spontan, konyol dan mengundang senyuman di wajah.

Seperti kehilangan daya untuk kembali berandai-andai menjadi seseorang yang luar biasa.

Tetapi beruntung selama kuliah saya memiliki seorang papah yang selalu mengingatkan untuk berandai andai.... beliau selalu bilang "sejauh mana kamu berandai-andai, Sejauh itulah kamu akan terima hal itu!"
Definitely pah, cause, DREAMS NEVER DIE, BESOK ditentukan oleh Keputusanku HARI INI!
Yah, mungkin saja sekarang ini adalah hasil berandai2 aku selama beberapa tahun kebelakan ok... OK, sekarang saatnya mulai berandai-andai hal yang lebih besar.

--berencana pulang dari kantor membeli coke diet dan pringless untuk merayakan 2 tahun ku di sini :)

-one part moment of my life-
Suatu hari kita akan terbangun dan tersenyum karena pernah melewatinya...
 
;